Logo Bloomberg Technoz

“Sejak ketidakpastian pemilu dihilangkan minggu lalu, kami telah mencapai level tertinggi baru sepanjang masa setiap hari, dan untuk alasan yang bagus.” 

Senada, Richard Galvin, founder perusahaan investasi yang berfokus pada kripto, DACM, menilai, gelombang dana di pasar institusional kembali bergairah usai pilpres AS berakhir.

“Kami percaya sebagian besar pasar institusional telah mengurangi risiko menjelang pemilu dan sekarang masuk kembali setelah kemenangan Trump,” ucap dia.

Ramalan Bitcoin bisa menuju US$100.000, terjadi dalam waktu dekat?

Galvin menambahkan bahwa usai kepastian kemenangan Trump, pasar “menciptakan tekanan beli yang cukup besar - hal ini kemungkinan besar akan terus berlangsung untuk beberapa waktu ke depan,” dikutip dari Bloomberg News.

Pernyataan Galvin searah dengan momentum positif yang terjadi  pasar. Tidak hanya faktor Trump tapi juga data pendapatan perusahaan yang tampak solid dan data konsumen yang meningkat.

(wep)

No more pages