Tencent Cloud Gaet GoTo-Alibaba Cloud, Investasi Rp7,8 T di RI
Pramesti Regita Cindy
10 November 2024 20:45
Bloomberg Technoz, Jakarta - Tencent Cloud bersama GoTo Group dan Alibaba Cloud menandatangani perjanjian yang mencakup penguatan infrastruktur cloud dan pengembangan talenta digital lokal Indonesia.
Perjanjian ini diumumkan dalam Forum Bisnis Indonesia-China yang difasilitasi oleh Kamar Dagang dan Industri Indonesia Komite Tiongkok (KIKT) di Beijing, dan disaksikan oleh Presiden Prabowo Subianto. Langkah ini sekaligus menegaskan komitmen bersama untuk mempercepat transformasi digital Indonesia serta mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.
Untuk diketahui, Tencent Cloud akan membangun Pusat Data Internet (IDC) sebagai bagian dari komitmen baru senilai sekitar US$500 juta atau Rp7,8 triliun (dengan asumsi kurs saat ini) dalam bentuk infrastruktur, sumber daya, dan investasi di Indonesia hingga tahun 2030.
Investasi ini bertujuan untuk memberdayakan perusahaan-perusahaan lokal dengan solusi cloud dan kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) yang canggih, mendorong ekonomi digital, dan adopsi teknologi AI.
"Indonesia adalah negara dengan ekonomi yang dinamis dengan potensi yang luar biasa dan kami merasa terhormat Bapak Presiden Prabowo Subianto hadir menyaksikan peresmian kemitraan ini. Kami berkomitmen untuk memberdayakan perusahaan Indonesia dengan teknologi canggih dan berskala besar yang mendorong inovasi serta konektivitas ke seluruh masyarakat," kata Poshu Yeung, Wakil Presiden Senior Tencent Cloud Internasional dalam keterangan persnya, Minggu (10/11/2024).