Bloomberg News
Bloomberg, China memberikan bantuan dana sebesar 10 triliun yuan (setara Rp21.798 triliun) untuk membantu pemerintah daerah yang terlilit utang. Namun, mereka menghindari kebijakan stimulus besar untuk menjaga ruang bagi potensi respons menghadapi perang dagang jika Donald Trump menjabat tahun depan.
Para pejabat mengungkapkan detail program untuk merestrukturisasi utang daerah "tersembunyi" ke dalam neraca publik dalam jumpa pers di Beijing, Jumat (08/11/2024). Pendanaan untuk program ini, yang diumumkan bulan lalu namun belum memiliki batas waktu atau anggaran jelas, akan berlangsung hingga 2028 setelah disetujui oleh badan legislatif tertinggi negara.
Meskipun pembuat kebijakan tidak mengumumkan langkah-langkah untuk mendorong permintaan domestik, Menteri Keuangan Lan Fo’an menjanjikan kebijakan fiskal yang lebih kuat tahun depan, mengisyaratkan langkah lebih berani yang bisa diambil setelah pelantikan Trump pada Januari. Presiden terpilih AS itu telah mengancam tarif sebesar 60% untuk barang-barang Cina yang berpotensi memukul ekspor Cina, yang tahun ini menjadi titik terang bagi ekonomi negara tersebut.
“Para pembuat kebijakan mungkin tidak melihat perlunya respons besar-besaran terhadap kemenangan Trump sebelum ia menjabat, mengingat respons pasar yang relatif terkendali pasca-pemilu,” ujar Duncan Wrigley, kepala ekonom China di Pantheon Macroeconomics. “Tahun depan adalah cerita yang berbeda, tetapi pejabat akan menghadapinya sesuai situasi yang terjadi."
Stimulus China yang paling besar sejak pandemi telah mendorong saham domestik naik sekitar 30% sejak September, mengurangi tekanan untuk bertindak segera. Pemotongan suku bunga serta dukungan pada pasar saham dan perumahan menempatkan Presiden Xi Jinping kembali ke jalur untuk mencapai target pertumbuhan tahun ini sekitar 5%, tanpa harus menambah utang besar untuk memulihkan ekonomi.
Investor menunggu selama berminggu-minggu untuk sisi fiskal dari kampanye ini, dengan laporan media yang memicu ekspektasi untuk lebih banyak pengeluaran guna menstabilkan pasar properti dan meningkatkan konsumsi. Kekecewaan terasa di awal jumpa pers, dengan yuan offshore melemah hingga 0,6% sebelum kembali pulih menjadi turun 0,3% setelah skala penuh paket diketahui.
"Resolusi utang daerah adalah aspek penting dari dukungan kebijakan. Namun, ini hanya bagian dari dorongan yang lebih luas yang diperlukan untuk memulihkan ekonomi. Dengan paket ini, pejabat daerah mungkin dapat mulai mengejar pengeluaran yang dianggarkan dalam anggaran tahun ini. Untuk mendorong pertumbuhan yang lebih berkelanjutan, aspek penting lainnya kemungkinan akan menyusul, terutama langkah-langkah fiskal yang lebih spesifik untuk mendukung permintaan," ujar ekonom Bloomberg, Chang Shu dan Eric Zhu.

Pemimpin tertinggi China menyebut utang pemerintah daerah sebagai salah satu dari tiga "risiko ekonomi dan keuangan utama" yang dihadapi negaranya, karena wilayah-wilayah tersebut mengalihkan dana dari proyek-proyek yang mendorong pertumbuhan untuk melunasi utang mereka. Sebagian besar dana itu terkait dengan Local Government Financing Vehicles (LGFV) atau perusahaan-perusahaan yang memberikan talangan utang kepada pemerintah daerah, yang meminjam atas nama provinsi dan kota untuk mendanai investasi infrastruktur.
Namun, otoritas daerah mengalami kesulitan untuk membayar kewajiban tersebut dalam beberapa tahun terakhir akibat krisis properti yang menghapus penjualan lahan yang mereka andalkan untuk pendapatan. Pejabat dalam jumpa pers mengatakan bahwa nilai utang tersembunyi yang belum diselesaikan mencapai 14,3 triliun yuan hingga akhir 2023, jauh di bawah perkiraan Dana Moneter Internasional (IMF) sekitar 60 triliun yuan.

Meskipun pasar mengabaikan langkah-langkah ini, Lan menyebut paket tersebut sebagai “keputusan kebijakan utama yang mempertimbangkan lingkungan perkembangan internasional dan domestik.” Pembuat kebijakan juga melakukan langkah langka dengan menaikkan batas utang pemerintah daerah di pertengahan tahun untuk pertama kalinya sejak 2015.
Peningkatan batas utang tersebut akan memungkinkan pemerintah daerah menerbitkan obligasi khusus tambahan senilai 6 triliun yuan dalam tiga tahun untuk mengganti utang tersembunyi, kata Lan dalam konferensi pers. Otoritas daerah juga dapat memanfaatkan kuota obligasi daerah khusus senilai total 4 triliun yuan yang akan disetujui dalam beberapa tahap selama lima tahun—termasuk 2024—untuk tujuan yang sama, tambahnya.
“Untuk benar-benar berdampak positif bagi pasar, Anda ingin melihat sesuatu yang bernilai dua triliun atau lebih yang secara khusus berbicara tentang stimulus terkait konsumsi,” ujar Bernie Ahkong, CIO di UBS O'Connor Global Multi Strategy Alpha kepada Bloomberg TV.
Investor sekarang menunggu Desember sebagai jendela besar berikutnya bagi langkah-langkah fiskal yang lebih besar, saat Politbiro yang terdiri dari 24 orang akan membahas ekonomi dalam pertemuan bulanan dan para pembuat kebijakan berkumpul dalam Konferensi Kerja Ekonomi Pusat tahunan. Pada saat itu, para pejabat mungkin memiliki kejelasan lebih besar tentang sikap Trump terkait tarif, serta waktu lebih untuk merancang strategi fiskal yang dapat melindungi ekonomi.
Para pejabat masih bisa mengungkap paket fiskal "signifikan" dalam waktu dekat, menurut Xiaojia Zhi, kepala penelitian di Credit Agricole CIB. Pengeluaran tambahan sebesar 12 hingga 13 triliun yuan mungkin dilakukan dalam tiga tahun ke depan, untuk mengimbangi dampak dari kenaikan tarif AS yang agresif, tambahnya.
Menjelaskan dampak dari paket tersebut, Lan memperkirakan bahwa penggantian utang ini bisa menghemat sekitar 600 miliar yuan dalam pembayaran bunga selama lima tahun, yang akan memungkinkan sumber daya untuk meningkatkan investasi dan konsumsi. Utang tersembunyi terkait dengan pengembangan kembali rumah-rumah kumuh senilai 2 triliun yuan lainnya tidak akan jatuh tempo hingga 2029, katanya. Hal ini akan mengurangi tekanan bagi pemerintah daerah dalam waktu dekat.
Dorongan untuk memangkas utang tersembunyi yang menumpuk oleh pemerintah daerah dipuji oleh ekonom Morgan Stanley sebagai langkah “kritis” dalam memutus spiral deflasi dan “sama pentingnya” dengan stimulus permintaan langsung. Beberapa analis berpendapat bahwa stimulus fiskal untuk memperkuat konsumsi akan memberikan dampak yang lebih langsung dan cepat pada pertumbuhan ekonomi.
“Dari perspektif manajemen fiskal, ini adalah langkah yang tepat. Namun, bagi mereka yang peduli dengan momentum pertumbuhan ekonomi, ini tidak akan secara signifikan menangani hal tersebut,” kata Raymond Yeung, kepala ekonom untuk China Raya di Australia & New Zealand Banking Group Ltd.
“Saya tidak mengatakan ini tidak positif bagi pertumbuhan,” tambahnya, “tetapi dampaknya akan tidak langsung dan menyebar selama bertahun-tahun.”
(bbn)