Logo Bloomberg Technoz

Laba Telkom Naik 5%, Kinerja Internet & Data Sumbang Rp16,89 T

Whery Enggo Prayogi
29 April 2023 08:45

Dok: Telkomsel
Dok: Telkomsel

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Telkom Indonesia (TLKM) mencatatkan laba bersih Rp6,42 triliun pada kuartal I-2023, naik sekitar 5% dibanding periode sebelumnya. Kenaikan pendapatan, khususnya pada layanan internet dan data selular, membuat kinerja laba Telkom terangkat.

Dalam laporan yang dipublikasikan seperti dilansir Sabtu (29/4/2023), nilai pendapatan Telkom sepanjang Januari hingga Maret 2023 ini mencapai Rp36,09 triliun. Pendapatan naik 3% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Pendapatan dari segmen data, internet, dan jasa teknologi informatika mendominasi realisasi kinerja Telkom di kuartal I tahun ini dengan nilai Rp20,89 triliun. Jika dibedah lebih dalam, layanan internet dan data seluler menyumbang Rp16,89 triliun.

Pencapaian lain adalah pendapatan indihome mencapai Rp7,19 triliun, sementara raihan pendapatan jaringan Rp638 miliar.

Bisnis e-health dan e-payment juga menyumbang pendapatan masing-masing Rp174 miliar dan Rp107 miliar. Sementara layanan call center service dan manage service dan terminal masing-masing Rp324 miliar dan Rp289 miliar.