Logo Bloomberg Technoz

Kemenangan Trump Bisa Bawa Dampak Buruk ke Emiten di BEI

Redaksi
06 November 2024 15:30

Capres AS Donald Trump saat acara malam pemilihannya di Palm Beach Convention Center, Florida, AS, Rabu (6/11/2024). (Eva Marie Uzcategui/Bloomberg)
Capres AS Donald Trump saat acara malam pemilihannya di Palm Beach Convention Center, Florida, AS, Rabu (6/11/2024). (Eva Marie Uzcategui/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Donald Trump memenangkan persaingan untuk menjadi presiden terpilih ke-47 Amerika Serikat (AS). Kemenangan ini turut menjadi sentimen untuk bursa saham RI.

Analis Algo Research Alvib Baramuli mengatakan, kemenangan Trump akan membawa risiko lain, berupa perang dagang. 

Itu sesuai dengan tiga poin kampanye Donald Trump yang menyinggung topik anti imigrasi, peningkatan inflasi dan tarif impor.

"Khususnya pada perdagangan, Trump berjanji untuk memaksimalkan kekuatan yang dimiliki AS untuk memaksa perusahaan membangun pabrik di AS dan mengenakan tarif hingga 20% pada semua produk impor, dengan tarif 60% untuk sejumlah produk China," ujar Alvin, Rabu (6/11/2024).

Masalahnya, AS merupakan salah satu mitra dagang terbesar Indonesia. Ekspor terbesar Indonesia ke AS meliputi pakaian dan aparel, barang-barang elektronik, sayuran dan beberapa produk lain.