Logo Bloomberg Technoz

Bahlil Langsung Panggil Bos Baru Pertamina Pekan Ini, Bahas Apa?

Dovana Hasiana
04 November 2024 13:55

Menteri ESDM Bahlil Lahadalia saat konferensi pers kebijakan subsidi energi, Senin (4/11/2024)./Bloomberg Technoz-Dovana Hasiana
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia saat konferensi pers kebijakan subsidi energi, Senin (4/11/2024)./Bloomberg Technoz-Dovana Hasiana

Bloomberg Technoz, Jakarta Menteri Energi dan Sumber dan Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan bakal memanggil jajaran direksi baru dari PT Pertamina (Persero), termasuk Simon Aloysius Mantiri sebagai Direktur Utama, pada pekan ini.

Bahlil mengatakan rapat itu bakal membahas produksi siap jual atau lifting minyak, penggunaan intervensi teknologi pada sumur minyak di Indonesia seperti enhanced oil recovery (EOR), dan eksplorasi migas.

"Saya akan mengundang mereka untuk kami melakukan rapat koordinasi, pada minggu ini. Orang baru dilantik gitu, pasti dia konsultasi," ujar Bahlil saat ditemui di kantornya di Jakarta Pusat, usai konferensi pers, Senin (4/10/2024).

Bahlil menggarisbawahi Kementerian ESDM memiliki kepentingan yang besar dengan Pertamina karena 65% lifting minyak Indonesia dikuasai oleh perusahaan pelat merah tersebut.

Dengan demikian, Bahlil mengatakan, pemerintah mengandalkan Pertamina untuk lifting minyak nasional. 

Pengeboran Sumur MNK Kedua Blok Rokan. (dok: Kementerian ESDM)