Logo Bloomberg Technoz

Inflasi Terjadi di 28 Provinsi di RI, Rentetan Deflasi Berakhir

Azura Yumna Ramadani Purnama
01 November 2024 09:21

Plt Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti. (Bloomberg Technoz/Azura Yumna)
Plt Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti. (Bloomberg Technoz/Azura Yumna)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) menyampaikan sebanyak 28 dari 38 provinsi di Indonesia mengalami inflasi selama Oktober 2024. Dimana inflasi tertinggi terjadi di Provinsi Maluku, yang membuat tren deflasi selama lima beruntun berakhir. 

"Sebanyak 28 dari 38 provinsi di Indonesia menglamai inflasi, sedangkan 10 provinsi lainnya mengalami deflasi. Inflais tertinggi terjadi di Maluku yakni 0,65%, sementara deflasi terdalam terjadi di Maluku Utara 1,05%," kata Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti, saat menyampaikan rilis inflasi bulanan. 

Inflasi Oktober 2024 (Dok. BPS)

BPS hari ini melaporkan data inflasi Indonesia periode Oktober sebesar 0,08% dibandingkan bulan sebelumnya (month-to-month/mtm). 

Konsensus pasar yang dihimpun Bloomberg dengan melibatkan 17 institusi memperkirakan inflasi Oktober sebesar 0,03% mtm. Jadi realisasinya mendekati ekspektasi pasar.