Logo Bloomberg Technoz

Blibli (BELI) Rugi Rp1,87 T di Q3-2024, Defisit Tembus Rp25 T

Redaksi
31 October 2024 18:43

Ilustrasi Blibli, e-commerce milik grup Djarum. (Dok: perusahaan)
Ilustrasi Blibli, e-commerce milik grup Djarum. (Dok: perusahaan)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Global Digital Niaga Tbk (BELI), pemilik Blibli.com dan Tiket.com, mengumumkan rugi bersih Rp1,87 triliun pada periode 9 bulan yang berakhir September 2024. Rugi bersih ini menurun 28,65% secara year on year dibandingkan sebelumnya Rp2,62 triliun.

Berdasarkan laporan keuangan Kuartal III-2024 Penurunan rugi ini didorong oleh peningkatan laba bruto sebesar 35% menjadi Rp2,34 triliun. Sementara itu, beban penjualan tercatat 11,64% menjadi Rp1,45 triliun.

Beban umum dan administrasi tercatat relative stagnan di angka Rp2,71 triliun. Namun tercatat peningkatkan signifikan sebesar 111% pada biaya keuangan menjadi Rp192,22 miliar dari sebelumnya Rp90,97 triliun.

Peningkatan biaya keuangan sejalan dengan kenaikan liabilitas sebesar 67,7% menjadi Rp8,38 triliun dibandingkan akhir 2023 yang tercatat Rp4,99 triliun.

Dalam keterangannya kepada Bursa Efek Indonesia, kenaikan liabilitas disebabkan oleh kebutuhan modal kerja perseroan dan entitas anak mengikuti perkembangan peluang pertumbuhan bisnis. Tercatat terjadi peningkatan utang bank sebesar Rp2,45 triliun dan peningkatan utang dagang Rp702,78 miliar.