ESDM Bantah Proyek Hilirisasi Batu Bara RI ‘Jalan di Tempat’
Dovana Hasiana
31 October 2024 12:30
Bloomberg Technoz, Jakarta – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengatakan rencana pengembangan hilirisasi batu bara di Indonesia masih bergulir, sehingga dinilai tidak tepat bila menggambarkan proyek untuk meningkatkan nilai tambah itu hanya ‘jalan di tempat’.
Koordinator Hilirisasi Mineral dan Batu Bara Kementerian ESDM Muhammad Ansari mengatakan kementerian terus melakukan evaluasi dan focus group discussion (FGD) untuk membahas persoalan hilirisasi batu bara. Bahkan, kata Ansari, diskusi tersebut bakal dilakukan lebih masif pada pekan ini.
“Kalau dibilang jalan di tempat, tidak tepat juga, karena kita semua tidak diam. Jadi pada prinsipnya itu terus kita evaluasi dan kita sudah lakukan FGD terkait persoalan ini,” ujar Ansari ditemui di kantornya, dikutip Rabu (31/10/2024).
Ansari tidak menjelaskan dengan lengkap ihwal kemajuan proyek tersebut, tetapi memastikan Kementerian ESDM bakal melakukan diskusi dan mencari solusi dari proyek hilirisasi batu bara.
Tenggat