Harga Emas Turun Kemarin, Simak Prediksi Buat Hari Ini
Hidayat Setiaji
29 October 2024 07:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas dunia ditutup turun pada perdagangan kemarin. Sejumlah sentimen menahan kenaikan harga sang logam mulia.
Pada Senin (28/10/2024), harga emas dunia di pasar spot ditutup di US$ 2.741,6/troy ons. Turun 0,22% dibandingkan hari sebelumnya.
Faktor pertama yang menjadi penyebab koreksi harga emas adalah aksi ambil untung alias profit taking. Maklum, harga emas sudah naik lumayan tinggi.
Emas adalah salah satu aset paling bersinar tahun ini. Sepanjang 2024, harga emas sudah naik lebih dari 30%.
Jadi tidak heran investor akan ‘gatal’ untuk mencairkan keuntungan, karena yang didapat memang tidak sedikit. Saat itu terjadi, harga emas tentu akan terkoreksi.