Logo Bloomberg Technoz

Hyundai Catat Penurunan Laba di Q3-2024 Akibat Penjualan Lemah

News
24 October 2024 15:20

Hyundai Motor. (Bloomberg)
Hyundai Motor. (Bloomberg)

Heesu Lee - Bloomberg News

Bloomberg, Hyundai Motor Co mencatat penurunan laba kuartal ketiga yang lebih rendah dari estimasi analis, akibat penjualan kendaraan yang lemah secara global dan meningkatnya risiko geopolitik yang menekan pendapatan.

Laba operasi Hyundai mencapai 3,58 triliun won (setara Rp40 triliun) untuk tiga bulan hingga September, turun 6,5% dari tahun sebelumnya, dan lebih rendah dari estimasi analis sebesar 3,9 triliun won. Meski begitu, penjualan naik 4,7% menjadi 42,9 triliun won.

Penurunan laba ini disebabkan oleh biaya sekitar 320 miliar won terkait dengan perpanjangan garansi preemptif, menurut pernyataan perusahaan.

Hyundai, produsen mobil terkemuka di Korea Selatan, telah berjanji untuk meningkatkan produksi mobil hybrid di tengah melemahnya permintaan kendaraan listrik (EV) akibat suku bunga yang tinggi dan pertumbuhan ekonomi yang melambat. Selain itu, ketidakpastian menjelang pemilihan presiden AS yang akan datang semakin memperumit situasi, terutama terkait kebijakan mengenai EV, aturan emisi, dan manufaktur domestik.