Indef: Misi Biodiesel B50 Bisa Picu Kenaikan Harga Minyak Goreng
Pramesti Regita Cindy
24 October 2024 10:40
Bloomberg Technoz, Jakarta – Kalangan ekonom memperingatkan adanya risiko ketidakseimbangan antara kebutuhan minyak kelapa sawit atau crude palm oil (CPO) untuk energi atau produksi biodiesel dan pangan atau minyak goreng, di balik rencana pemerintah mengembangkan bahan bakar B50.
Ekonom Senior Institute for Development of Economics and Finance (Indef) M. Fadhil Hasan menyoroti peningkatan bauran biodiesel menjadi B50 tanpa peningkatan produksi CPO berisiko memicu kenaikan harga minyak goreng di pasar domestik.
"Kalau misalnya kita meningkatkan bauran [biodiesel] menjadi B50 tanpa ada peningkatan produksi itu, maka tidak akan terjadi keseimbangan itu antara pasokan di dalam negeri dengan ekspor. Jadi akan terjadi penurunan ekspor dan berimplikasi kepada peningkatan harga," jelas Fadhil dalam diskusi daring Indef, dikutip Kamis (24/10/2024).
Dengan demikian, Fadhil mengingatkan bahwa kebijakan B50 harus dilakukan dengan kajian menyeluruh untuk menghindari disrupsi di pasar minyak nabati global dan dampak negatif bagi masyarakat Indonesia.
Bertahan di B40