Australia Beli Rudal AS Senilai Rp73 T untuk Pertahanan
News
22 October 2024 08:20
Ben Westcott - Bloomberg News
Bloomberg, Australia akan membeli rudal buatan AS senilai US$4,7 miliar (setara Rp73 triliun) dalam upaya memperkuat kemampuan serang jarak jauh. Menteri Industri Pertahanan Pat Conroy memperingatkan ada "perlombaan senjata paling hebat" di kawasan sejak 1945.
Conroy mengumumkan pembelian Standard Missle Block IIIC dan Standard Missile-6 ini pada Senin (21/10/2024) di Washington dan menyatakan bahwa persenjataan itu adalah "senjata pertahanan udara dan rudal paling canggih di dunia."
Rudal-rudal ini akan ditempatkan di kapal perusak kelas Hobart milik Angkatan Laut negara itu, dan juga di kapal frigate kelas Hunter baru jika sudah diserahterimakan ke Australia.
Conroy mengatakan dunia saat ini "berada di zaman rudal," dalam wawancara dengan media Australian Financial Review.