Logo Bloomberg Technoz

Ia juga menyoroti pentingnya peran diplomasi tingkat tinggi dalam menjaga daya tawar Indonesia di forum internasional. "Bisa saja tugas menteri digeser, tapi lagi-lagi di level internasional itu posisi diplomasi kadang-kadang menentukan daya tawar. Kalau misalnya kita mau berunding dengan perdana menteri tetapi yang dikirim wamen, itu menurut etika diplomasi tidak benar. Di situ yang masih kita tunggu," lanjutnya.

Tantangan Utama yang Akan Dihadapi Sugiono

  1. Menjaga Keseimbangan antara China dan AS

Indonesia berada dalam posisi strategis di Asia Tenggara, yang berarti menjaga keseimbangan hubungan dengan China dan AS merupakan tantangan utama. Di satu sisi, China merupakan mitra dagang terbesar Indonesia, sementara AS adalah sekutu strategis di berbagai bidang. Sugiono perlu merancang kebijakan yang memungkinkan hubungan baik dengan kedua negara tetap terjaga, sesuai prinsip politik luar negeri bebas aktif.

2. Peran Indonesia dalam Organisasi Internasional

Indonesia selama ini aktif dalam berbagai forum internasional, seperti PBB, ASEAN, dan G-20. Sugiono akan dituntut untuk mempertahankan peran ini, terutama dalam menyelesaikan isu-isu global seperti perubahan iklim, keamanan maritim, dan kesehatan global, sambil tetap menjaga kepentingan nasional di tengah dinamika global yang terus berubah.

3. Laut China Selatan

Laut China Selatan merupakan salah satu titik panas geopolitik di Asia Tenggara. Meskipun Indonesia bukan pengklaim utama, ketegangan dengan China terkait Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) di perairan Natuna Utara menjadi tantangan besar. Diplomasi cerdas akan diperlukan untuk menjaga kedaulatan maritim Indonesia sambil mempertahankan hubungan baik dengan China serta menjaga solidaritas ASEAN dalam isu ini.

4. Konflik di Palestina

Indonesia secara konsisten mendukung kemerdekaan Palestina dan solusi dua negara. Akan menjadi tantangan untuk mempertahankan dukungan ini di tengah eskalasi konflik di kawasan tersebut, sambil menjaga komunikasi diplomatik dengan berbagai pihak internasional. Indonesia juga diharapkan memainkan peran aktif di forum-forum internasional seperti PBB untuk terus mendukung aspirasi Palestina.

(del/roy)

No more pages