Logo Bloomberg Technoz

Prabowo berhasil menjadi presiden usai mengikuti empat kali pemilihan umum. Awalnya, dia maju sebagai calon wakil presiden pada Pemilu 2009. Dia menang usai mendapat dukungan Jokowi pada Pemilu 2024 usai meminang putra sulung presiden, Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden. 

Dia bahkan berhasil menang hanya dalam satu putaran saja melawan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. Komisi Pemilihan Umum menetapkan Prabowo-Gibran sebagai pemenang Pemilu 2024 dengan perolehan 58,59% suara sah nasional. Mereka juga berhasil mempertahankan kemenangan usai mendapat gugatan di Mahkamah Konstitusi.

Gibran pun resmi menjadi wakil presiden ke-14 Indonesia. Ia menggantikan wakil presiden sebelumnya Kyai Haji Ma'ruf Amin.

Gibran merupakan salah satu catatan sejarah baru dalam sejarah pemilihan presiden (pilpres) di Indonesia. Terdapat dua sejarah yang dicatat oleh Gibran. Pertama, Gibran merupakan wakil presiden termuda di Indonesia, yang menjabat sebagai wakil presiden dengan usia termuda, yakni berusia 36 tahun.

Kedua, Gibran merupakan wakil presiden terpilih pertama yang merupakan anak kandung dari presiden yang sedang menjabat atau incumbent. Situasi tersebut yang menyebabkan munculnya tudingan mengenai politik dinasti di keluarga Presiden yang menjabat.

"Demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban wakil presiden RI dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh UUD 1945 dan menjalankan segala UU dan peraturannya. Dengan selurus-lurusnya, serta berbakti kepada nusa dan bangsa," kata Gibran.

(ibn/frg)

No more pages