Logo Bloomberg Technoz

BYD Beri Sinyal Rilis 2 Model Baru di Pasar RI

Dovana Hasiana
19 October 2024 20:20

BYD Fang Cheng Bao (FCB) Bao 8. (Dok. carnewschina)
BYD Fang Cheng Bao (FCB) Bao 8. (Dok. carnewschina)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Build Your Dreams (BYD), raksasa kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) asal China memberikan sinyal akan mengeluarkan 2 model terbarunya di pangsa pasar Indonesia.

Kali ini, BYD disinyalir akan masuk pasar dalam negeri Indonesia dengan menghadirkan mobil hibrida. Padahal, seperti diketahui, BYD lebih banyak dikenal sebagai raksasa mobil listrik lewat model-model populernya seperti BYD Seal, BYD Atto, BYD Dolphin, hingga BYD M6.

Berdasarkan dokumen Berita Resmi Desain Industri No. 56/DI/2024 yang dirilis Direktorat Hak Cipta dan Design Industri Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM, BYD Company Limited bahkan telah melakukan pematenan hak desain mobilnya.

Jika melihat dari desain mobil yang diajukan, diduga model mobil tersebut adalah mobil PHEV BYD Song L DM-i yang belum lama ini dipasarkan di Negeri Panda.

Dengan demikian, peluncuran mobil tersebut juga sejalan dengan sinyal dari Head of PR and Government Relations PT BYD Indonesia Luther Panjaitan sebelumnya, yang menuturkan bahwa BYD sedang mempersiapkan gebrakan baru dalam bentuk peluncuran produk atau inovasi teknologi terbaru.