Selanjutnya, Luhut juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Kemenko Marves yang memastikan semua dinamika di kementerian tersebut berjalan lancar tanpa hambatan.
Terakhir, Luhut juga menyampaikan terima kasih dan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia. Menurut Luhut, dirinya belajar setiap pengambilan keputusan memiliki pro dan kontra.
“Namun saya menganggap hal tersebut sebagai energi yang menambah semangat untuk bekerja keras guna memastikan bahwa setiap keputusan yang diambil betul-betul demi kepentingan nasional,” ujarnya.
“Mulai besok tanggal 20 saya sudah tidak menjadi menteri lagi, Menko lagi, dari lubuk hari yang sangat dalam saya minta maaf dan terima kasih. Kita nanti masih berteman, bersahabat di dalam pertemuan-pertemuan lain yang tentu tidak mesti dengan kegiatan dinas.”
(ain)