Logo Bloomberg Technoz

Pada segmen premium Apple diketahui menghadapi tantangan berat dari seri Mate 60 Huawei Technologies Co, yang memenangkan hati konsumen lokal dengan cip buatan China. Perangkat tersebut terus terjual dengan baik, menurut Lam.

“Dengan peningkatan produksi yang lancar, strategi harga yang konsisten, dan gelombang awal peningkatan oleh pengguna iPhone yang ada, seri iPhone 16 telah mengalami pertumbuhan yang substansial di pasar domestik China,” kata Lam. “Bauran produk juga telah meningkat pesat.”

Kontribusi iPhone pada keseluruhan perangkat Apple Inc.

Saham Apple naik ke rekor minggu ini, didorong oleh optimisme seputar peluncuran iPhone dengan kecerdasan buatan. Para analis telah memperingatkan bahwa iPhone 16 mungkin akan kurang laku di China, atas dasar ketiadaan mitra lokal untuk mendukung fitur-fitur AI.

Beijing telah melarang model AI yang dikembangkan oleh pihak asing, yang berarti Apple mungkin harus mendapatkan mitra lokal seperti Baidu Inc.

Walau memiliki awal yang baik, iPhone 16 menghadapi sejumlah saingan lokal yang besar tahun ini. Vivo baru saja mengumumkan flagship X200 Pro barunya, Huawei diperkirakan akan memperkenalkan perangkat Mate generasi berikutnya pada bulan November dan Xiaomi Corp dan Oppo akan memperbarui jajaran produk mereka sebelum akhir tahun. 

China tetap menjadi pasar smartphone terbesar di dunia - dan menurut perkiraan Chief Executive Officer (CEO) Apple, Tim Cook, pasar smartphone yang paling kompetitif di dunia.

Suasana toko ritel penjual iPhone 16 di Shanghai. (Bloomberg)

iPhone sejauh ini masih merupakan produk terpentingnya, karena secara langsung menyumbang sekitar setengah dari seluruh penjualan dan menarik konsumen untuk membeli aksesori seperti Apple Watch atau layanan berlangganan seperti Apple Music. Namun pasar smartphone  telah stagnan selama bertahun-tahun, dan masih harus dilihat seberapa baik generasi terbaru ini akan bertahan selama masa penjualannya.

iPhone 16 memulai debutnya setelah tahun 2023 yang penuh gejolak, ketika ekonomi kedua di dunia berjuang untuk keluar dari krisis pasca-Covid. Penurunan itu memburuk pada tahun 2024 bersamaan dengan krisis properti.

Beberapa konsumen China sekarang mungkin menunda pembelian dalam jumlah besar hingga diskon Hari Jomblo November dari pengecer seperti Alibaba Group Holding Ltd dan JD.com Inc mulai berlaku, kata Lam.

(bbn)

No more pages