Logo Bloomberg Technoz

Klaim Pengangguran AS Turun Usai Lonjakan Akibat Badai Helene

News
17 October 2024 21:00

Klaim pengangguran AS. (Dok: Bloomberg)
Klaim pengangguran AS. (Dok: Bloomberg)

Jarrell Dillard - Bloomberg News

Bloomberg, Permohonan atau klaim tunjangan pengangguran di AS turun secara tak terduga setelah lonjakan pada pekan sebelumnya, terutama di negara bagian Tenggara yang terdampak Badai Helene. Para analis memperkirakan data ini masih akan berfluktuasi dalam beberapa pekan mendatang.

Klaim awal turun sebesar 19.000 menjadi 241.000 pada pekan yang berakhir 12 Oktober. Perkiraan median survei ekonom Bloomberg memproyeksikan 259.000 aplikasi.

Klaim berkelanjutan, yang mencerminkan jumlah orang yang masih menerima manfaat, naik menjadi 1,87 juta pada pekan sebelumnya, angka tertinggi sejak Juli, menurut data Departemen Tenaga Kerja yang dirilis pada Kamis (17/10/2024).

Badai Helene dan Milton, yang menghantam Tenggara dalam dua minggu berturut-turut, menyebabkan banyak orang tidak bisa bekerja, sehingga tidak dapat mengajukan tunjangan. Kondisi ini diperkirakan akan menyebabkan klaim terus berfluktuasi dalam jangka pendek. Namun, para ekonom memprediksi ketidakstabilan ini akan berangsur pulih. Hingga saat ini, permohonan mingguan masih cukup stabil karena jumlah orang yang kehilangan pekerjaan di AS relatif rendah.