Logo Bloomberg Technoz

Terbaik di Asia dan ASEAN, IHSG Melesat 1,13% ke 7.735

Muhammad Julian Fadli
17 October 2024 17:50

Papan pergerakan harga saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia. (Dimas Ardian/Bloomberg)
Papan pergerakan harga saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia. (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan Sesi II sore hari ini di zona hijau. Bahkan penguatan IHSG menjadi yang terbaik di Asia dan juga ASEAN, di tengah pelemahan Bursa Saham lain yang terjadi.

Pada Kamis (17/10/2024), IHSG menutup hari di 7.735,03 pada penutupan perdagangan atau menguat 1,13% dan 86,09 poin dibandingkan hari sebelumnya.

Penutupan IHSG Sesi II pada Kamis 17 Oktober 2024 (Bloomberg)

Posisi tertinggi IHSG hari ini ada di 7.758,67 sedangkan terendah sempat di 7.657,72. Volume perdagangan tercatat melibatkan 27,26 miliar saham. Dengan nilai perdagangan Rp11,88 triliun dan mencapai 1,34 juta kali diperjualbelikan.

Sejumlah saham mencatat kenaikan luar biasa dan menjadi top gainers. Di antaranya adalah PT Indah Prakasa Sentosa Tbk (INPS) yang melonjak 34,8%, PT Bank Oke Indonesia Tbk (DNAR) dan PT Nusantara Almazia Tbk (NZIA) melesat 34,6 dan 33,7% serta PT Trimuda Nuansa Citra Tbk (TNCA) juga menguat 24,8%.

Sedangkan sejumlah saham yang melemah dan menjadi top losers di antaranya PT Fimperkasa Utama Tbk (FIMP) yang anjlok 9,26%, PT MAP Boga Adiperkasa Tbk (MAPB) jatuh 9,09%, dan PT Mahaka Radio Integra Tbk (MARI) ambruk 7,46%.