Logo Bloomberg Technoz

Mereka memperkirakan sektor properti "tidak akan menjadi pendorong atau penghambat pertumbuhan ekonomi, tetapi menjadi penstabil di masa mendatang," tambahnya.

Program "daftar putih" merupakan bagian dari rencana top-down untuk memastikan rumah-rumah yang belum selesai diserahkan kepada pembeli, dan mencegah boikot KPR yang makin meluas.

Menurut Nomura Holdings Inc, penyerahkan rumah-rumah yang terjual tetapi belum dibangun, diperkirakan berjumlah 48 juta unit, akan membutuhkan sekitar 3 triliun yuan pendanaan langsung dari pemerintah pusat.

Ni Hong mengatakan pasar perumahan China mulai menemukan titik terendahnya dan pemerintah yakin dapat menghentikan kelesuan sektor real estat.

China juga mempertimbangkan, akan mengizinkan bank untuk menerbitkan pinjaman guna membeli tanah kosong, dan meningkatkan bantuan perumahan yang terjangkau bagi keluarga dengan dua anak atau lebih.

Pemerintah juga akan merenovasi 1 juta rumah di lingkungan tua dan kumuh di kota-kota besar. Langkah ini merupakan kelanjutan upaya pemerintah selama bertahun-tahun untuk merenovasi daerah kumuh, meskipun dalam skala yang lebih kecil dibandingkan dengan inisiatif yang dilakukan antara tahun 2016 dan 2018.

"Pasar mungkin kecewa karena tidak ada angka konkret untuk obligasi khusus untuk membeli unit yang tidak terjual," kata Raymond Cheng, kepala penelitian properti China di CGS International Securities Hong Kong.

Pengumuman hari ini menyusul serangkaian kebijakan pemerintah pusat sebelumnya untuk membantu ekonomi nomor dua di dunia ini mecapai target pertumbuhan sekitar 5% tahun ini.

Pada akhir September, China meluncurkan paket untuk menopang sektor properti yang lesu, termasuk memangkas biaya pinjaman hingga US$5,3 triliun dalam bentuk hipotek dan melonggarkan aturan pembelian rumah kedua.

Sekitar 50 juta rumah tangga diharapkan dapat menghemat biaya hipotek sebesar 150 miliar yuan setelah inisiatif tersebut, kata Deputi Gubernur People’s Bank of China (PBOC) Tao Ling saat jumpa pers tersebut.

Harga rumah bekas di China turun di 70 kota yang disurvei tahun ini. (Bloomberg)

Menurut Ni Hong, negaranya telah menyediakan 1,48 juta unit rumah umum hingga akhir September, cukup untuk memenuhi kebutuhan 4,5 juta kaum muda.

Kota-kota terbesar termasuk Beijing dan Shanghai memperluas kelayakan pembeli rumah untuk membeli properti. Kota-kota yang lebih kecil seperti Tianjin dan Chengdu telah menghapus semua pembatasan pembelian rumah baru.

(bbn)

No more pages