Logo Bloomberg Technoz

Terkait jumlah investasi yang dibutuhkan, mengaku belum menetapkan jumlah pasti karena beberapa pemimpin perusahaan tambang yang tertarik dalam proyek ini belum pernah mengunjungi IKN secara langsung.

"Karena beberapa perusahaan ataupun beberapa CEO perusahaan-perusahaan itu belum pernah datang, jadi saya bilang seeing is believing, nanti mungkin kita datang dahulu. Prosesnya kan panjang. IKN [butuh dibangun] 20—30 tahun," jelasnya.

Sebagai catatan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sekaligus Plt Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono juga mengonfirmasi sebanyak 16 pemimpin perusahaan tambang berencana menanamkam modal di IKN. 

Bukan untuk membangun tambang, perusahaan-perusahaan tersebut berencana membangun bisnis hiburan. Bahkan, Kementerian PUPR telah menyiapkan lahan untuk ditawarkan. 

Pekan lalu, Rabu (9/10/2024), pimpinan dari 16 Perusahaan tambang di Indonesia bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta. Pertemuan ini bahkan diketahui membahas rencana perusahaan tambang untuk berinvestasi di IKN.  

Berikut beberapa daftar nama perusahaan tambang yang menemui Jokowi diantaranya: PT Adaro Energy Indonesia. Indika Energy, PT Mitra Maju Sukses Group Indonesia (MMSGI), hingga Asosiasi Pertambangan Batu Bara Indonesia (APBI).

(prc/wdh)

No more pages