Haikal Hassan Baras merupakan sosok pendakwah dan aktivis yang lahir di Jakarta pada 21 Oktober 1968.
Dalam dunia pendidikan, Babe Haikal merupakan salah satu lulusan dari jurusan Teknik Informatika asal Universitas Budi Luhur, Jakarta Selatan. Usai menamatkan gelar sarjana nya, dia melanjutkan pendidikan ke Perth, Australia untuk mengambil program S1 bidang Teknik Informatika.
Baru berjalan dua tahun, Babe memutuskan untuk kembali ke Indonesia untuk menuntaskan gelar magister ya di Institut Teknologi Bandung (ITB) dengan program studi Teknik Industri.
Dalam jenjang karirnya, Babe pernah bekerja sebagai Konsultan Sumber Daya Manusia di salah satu perusahaan tambang di Indonesia. Dia juga pernah memiliki pengalaman sebagai salesman sambil mengajar di perguruan tinggi agar menunjukkan bahwa dia selalu aktif dalam bidang diluar keahliannya.
Nama Babe Haikal pertama kali muncul setelah dia menjadi salah satu panitia dalam Aksi 2 Desember 2016 atau kerap disebut Aksi 212.
Aksi tersebut juga merupakan salah satu bentuk protes terkait dengan adanya penistaan agama yang menyangkut Gubernur DKI Jakarta kala itu, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Dalam aksi tersebut, turut melibatkan sejumlah ulama dan organisasi masyarakat (ormas) Islam.
Dalam dunia politik, Babe Haikal juga pernah menjadi bagian dari tim kampanye dari pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dalam Pilpres 2019 lalu.
(fik/frg)