Tips Kurangi Limbah Rumah Tangga di Hari Pangan Dunia
Dinda Decembria
16 October 2024 16:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Hari Pangan Sedunia atau World Food Day diperingati pada tanggal 16 Oktober. Peringatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang masalah kelaparan dan kekurangan pangan di berbagai belahan dunia.
Di sisi lain menurut data Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional, volume sampah di Indonesia sepanjang tahun 2023 mencapai 69,9 juta ton.
Dari segi komposisi sampah tersebut, didominasi oleh sampah sisa makanan sebesar 41,6%. Sedangkan dari sisi sumber sampah, sampah terbanyak berasal dari rumah tangga sebesar 44,37%.
“Kami mengimbau para pelaku usaha makanan dan minuman untuk menggunakan kemasan produk yang lebih ramah lingkungan hingga mendapatkan sertifikasi halal, izin edar BPOM, maupun Sertifikat Produksi Pangan Industri Rumah Tangga (SPP-IRT) agar produk yang dihasilkan memenuhi standar yang diperlukan,” jelas Communications Senior Lead Tokopedia and TikTok E-commerce, Rizky Juanita Azuz.
Berkaitan dengan Hari Pangan Sedunia pada 16 Oktober, Tokopedia dan ShopTokopedia membagi lima tips agar masyarakat bisa mengurangi sampah makanan di dapur sekaligus meningkatkan kesadaran tentang pentingnya mengatasi pemborosan makanan.