Logo Bloomberg Technoz

PDB Korsel Tumbuh di Atas Ekspektasi, Tapi Risiko Belum Pergi

News
25 April 2023 08:24

Ilustrasi Bendera Korea Selatan (Sumber: SeongJoon Cho/Bloomberg)
Ilustrasi Bendera Korea Selatan (Sumber: SeongJoon Cho/Bloomberg)

Hooyeon Kim - Bloomberg News

Bloomberg - Ekonomi Korea Selatan pada kuartal I-2023 tumbuh lebih tinggi dari perkiraan. Ini akan membuat bank sentral punya ruang untuk bernapas.

Produk Domestik Bruto (PDB) Korea Selatan tumbuh 0,3% pada kuartal I-2023 dibandingkan kuartal sebelumnya (quarter-to-quarter/qtq). Membaik dibandingkan kuartal IV-2022 yang mengalami kontraksi (pertumbuhan negatif) 0,4% qtq. Demikian data yang dirilis Bank Sentral Korea Selatan (BoK).

Konsensus pasar yang dihimpun Bloomberg memperkirakan ekonomi Korea Selatan tumbuh 0,2% qtq.

Sumber: Bloomberg

Data ini akan menjadi kabar baik bagi BoK yang terus mencari keseimbangan antara pengendalian inflasi dan mendorong pertumbuhan ekonomi. Angka ini juga memberi ruang bagi pembuat kebijakan untuk lebih sabar.