Logo Bloomberg Technoz

Imbas dari hal itu, BEI juga meniadakan perdagangan saham ISAT di Pasar Tunai selama dua hari. Pemberhentian berlaku mulai 14 Oktober 2024 sampai dengan 15 Oktober 2024. Harga perdangan saham baru ISAT akan resmi berlaku pada Rabu, 16 Oktober 2024.

President Director and CEO Indosat Ooredoo Hutchison Vikram Sinha menjelaskan aksi korporasi ini menunjukkan komitmen ISAT dalam menciptakan nilai bagi seluruh pemangku kepentingan.  

Selain itu, aksi ini juga ditujukan untuk meningkatkan volume transaksi dan likuiditas, serta memperluas akses terhadap saham ISAT bagi investor ritel dari berbagai kalangan, terutama generasi muda.

"Dengan meningkatkan keterjangkauan dan likuiditas saham, kami mengajak lebih banyak masyarakat untuk menjadi bagian dari visi Indosat. Tujuan kami lebih dari sekadar pertumbuhan finansial, melainkan tentang memberdayakan individu dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif," ujar Vikram dalam siaran resminya, akhir September lalu.

Berikut perincian jadwal pelaksanaan stock split saham ISAT.

  • Pengumuman jadwal pelaksanaan Pemecahan Saham di IDX: 7 Oktober 2024
  • Tanggal akhir perdagangan saham dengan nilai nominal lama di seluruh pasar: 11 Oktober 2024
  • Tanggal efektif pelaksanaan Pemecahan Saham: 14 Oktober 2024
  • Tanggal mulai perdagangan saham dengan nilai nominal baru di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi: 14 Oktober 2024
  • Tanggal peniadaan perdagangan di Pasar Tunai: 14 - 15 Oktober 2024
  • Tanggal terakhir penyelesaian transaksi saham dengan nilai nominal lama: 15 Oktober 2024
  • Tanggal Pencatatan (Recording Date): 15 Oktober 2024
  • Tanggal mulai perdagangan saham dengan nilai nominal baru di Pasar Tunai: 16 Oktober 2024

(ibn/dhf)

No more pages