Logo Bloomberg Technoz

Deretan Pimpinan Negara Asing Hadir dalam Pelantikan Prabowo

Mis Fransiska Dewi
12 October 2024 18:15

Pelantikan Prabowo Gibran (Dok. KPU RI)
Pelantikan Prabowo Gibran (Dok. KPU RI)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Sejumlah tokoh dan pemimpin negara sahabat dikabarkan hadir dalam acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada 20 Oktober mendatang.

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, sejumlah pemimpin negara tetangga akan diundang saat pelantikan Prabowo dan Gibran. Muzani menyebut, Kepala Negara Anggota ASEAN hingga Kepala Negara yang tergabung G20 juga diundang. 

"Tradisinya negara-negara Asean biasanya diundang. Mitra Asean diundang, dan negara-negara yang menjadi sahabat dari calon kepala negara yang akan dilantik juga diundang. G20 sebagian diundang," kata Muzani di Kompleks Parlemen, dikutip Sabtu (12/10/2024). 

Muzani juga menyebutkan beberapa kepala negara dari wilayah Timur Tengah juga diundang seperti Uni Emirat Arab (UEA), Yordania, Qatar, hingga Saudi Arabia. 

"Insya Allah diundang. Yordania, Saudi Arabia, Qatar, Uni Emirat Arab," imbuhnya.