Respons Jokowi Soal Potensi Relaksasi Ekspor Lagi Buat Freeport
Dovana Hasiana
11 October 2024 10:00
Bloomberg Technoz, Jakarta – Presiden Joko Widodo memberi tanggapan terkait dengan kemungkinan ekspor konsentrat tembaga akan direlaksasi kembali, setelah PT Freeport Indonesia (PTFI) menyatakan smelter katoda tembaga di Manyar, Gresik, Jawa Timur baru bisa beroperasi 100% pada awal 2025.
Dalam kaitan itu, Jokowi mengatakan kemungkinan pemberian relaksasi terhadap ekspor konsentrat tembaga usai Desember 2024 akan menjadi keputusan dari pemerintahan selanjutnya di bawah presiden terpilih Prabowo Subianto.
“Tanyakan ke menteri yang baru dan presiden baru,” ujar Jokowi saat ditemui di agenda Malam Puncak HUT Ke-79 Pertambangan dan Energi, dikutip Jumat (11/10/2024).
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia belum membuka peluang pemerintah bakal kembali memberikan relaksasi ekspor konsentrat tembaga setelah tenggatnya habis pada Desember 2024.
Selama ini, padahal, relaksasi ekspor konsentrat tembaga selalu diberikan untuk mengakomodasi smelter katoda tembaga, khususnya milik Freeport, yang belum bisa beroperasi 100% akibat berbagai kendala teknis.