Kronologi KKB Bakar Sekolah di Puncak Papua
Redaksi
10 October 2024 15:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) membakar sebuah bangunan sekolah SMAN 1 Sinak, Rabu (9/10/2024). Peristiwa yang terjadi pukul 19.20 WITa tersebut disertai rentetan tembakan.
"KKB Pimpinan Kalenak Murib CS," ujar Kapolres Puncak, Kompol I Nyoman Punia dalam keterangannya, Kamis (10/10/24).
Punia mengatakan api mulai menjalar ke beberapa bangunan lainnya, personel Polsek Sinak melakukan Steling, yakni posisi siaga bertahan. Tidak lama dari itu, api mulai mereda dan sudah tidak terdengar bunyi tembakan.
Punia mengatakan pembakaran gedung SMA N 1 Sinak berkaitan dengan masalah miss komunikasi. Sampai dengan saat ini pun situasi di Wilayah Sinak sedang rawan siaga.
Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ignatius Benny Ady menjelaskan, peristiwa ini berkaitan dengan pelaksanaan acara bakar batu yang dilakukan oleh Tim Pemenangan Paslon Elpis Tabuni pada pukul 13.45 WIT di Kampung Gigobak.