Israel Klaim Bunuh Anggota Penting Perantara Hizbullah & Suriah
Delia Arnindita Larasati
10 October 2024 12:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengumumkan bahwa mereka telah menewaskan seorang anggota Hizbullah yang beroperasi di Suriah selatan dalam sebuah serangan udara hari ini.
Menurut pernyataan IDF, seperti dikutip dari The Times of Israel, serangan tersebut terjadi di wilayah Quneitra, Suriah, yang terletak tepat di seberang perbatasan dari Dataran Tinggi Golan. Korban, Adham Jahout, disebut sebagai anggota Hizbullah yang terlibat dalam operasi di Suriah.
IDF menyatakan bahwa Jahout “menyampaikan informasi dari pejabat rezim Suriah kepada Hizbullah,” serta mengumpulkan intelijen di sepanjang perbatasan untuk menargetkan Dataran Tinggi Golan.
Pernyataan ini merupakan salah satu konfirmasi langka dari Israel atas operasi militernya di Suriah, mengingat biasanya Israel cenderung tidak mengakui keterlibatannya secara terbuka dalam aktivitas militer di wilayah tersebut.
?Adham Jahout was a terrorist in Hezbollah’s Golan Terrorist Network, Hezbollah’s terror cell in Syria, in the area of Quneitra. The IAF eliminated him earlier today.
— Israel Defense Forces (@IDF) October 9, 2024
As part of his role, he relayed information from Syrian regime sources to Hezbollah and transmitted… pic.twitter.com/0qtIKaLRCA