Logo Bloomberg Technoz

Sebelum itu, pada Rabu malam pasar mendapati risalah rapat FOMC The Fed yang memperlihatkan adanya keterbelahan opini dari para pembuat kebijakan di mana sebagian pejabat lebih memilih pemangkasan Fed fund rate lebih kecil. 

"Laporan CPI bulan ini mungkin masih mendorong volatilitas pasar menyusul laporan pasar tenaga kerja yang luar biasa pada Jumat pekan lalu, sebuah pembacaan yang mengisyaratkan potensi risiko kenaikan inflasi lagi," kata Matthew Weller, analis di Forex.com dan City Index, dilansir dari Bloomberg.

Gubernur The Fed San Francisco Mary Daly menyatakan statemen dovish kemarin di mana ia berharap penurunan bunga bisa terus dilakukan untuk melindungi pasar tenaga kerja AS.

Di sisi lain, harga minyak yang kembali merangkak naik juga memberi beban pada rupiah mengingat posisi Indonesia sebagai net importer oil.

Harga minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) diperdagangkan di atas US$73 per barel setelah sebelumnya turun 0,5% kemarin. Sementara Brent ditutup lebih rendah di bawah US$77 per barel.

Pasar tetap waspada terhadap potensi serangan balasan dari Israel terhadap Iran, yang meningkatkan kekhawatiran akan konflik lebih luas.

Presiden AS Joe Biden telah berupaya mencegah serangan terhadap fasilitas minyak Iran, sementara Iran memperingatkan kesiapan mereka untuk meluncurkan ribuan rudal jika dibutuhkan.

Di sisi lain, kekhawatiran terhadap ekonomi China tetap membayangi, dengan kurangnya stimulus baru dari Beijing mendorong penurunan harga saham, termasuk minyak, pada Selasa kemarin.

Pemerintah China dijadwalkan mengadakan pengarahan kebijakan fiskal pada Sabtu nanti.

Kabinet Prabowo

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengungkapkan sinyal akan mempertahankan banyak menteri di kabinet Jokowi-Ma'ruf, saat menyampaikan pidato di acara penutupan BNI Investor Daily Summit 2024, Rabu (9/10/2024).

"Kok, saya melihat banyak juga, ya, menteri-menteri yang akan datang, yang banyak juga yang berada di kabinet yang sekarang," ujar Prabowo.

Prabowo juga menyebut rencana pembentukan kabinet gemuk didasari sejumlah alasan, salah satunya negara Indonesia yang luas dan memiliki banyak kelompok.

"Saya ingin membentuk pemerintahan persatuan nasional yang kuat, terpaksa koalisi besar. Nanti akan dibilang kabinet Prabowo kabinet gemuk, ya negara kita besar bung," kata Prabowo.

"Saya harus merangkul semua kelompok, harus ada perwakilan. Harus ada perwakilan Indonesia timur, tengah dan barat, suku-suku di Indonesia," tegas Prabowo.

Sebelumnya, beredar kabar bahwa Prabowo akan membentuk kabinet gemuk dengan 44 kementerian dan lembaga. 

Prabowo juga kembali mengulang keyakinannya bahwa pertumbuhan ekonomi RI bisa dibawa 8%-9%, melampaui capaian 10 tahun terakhir yang nyaris tidak pernah melampaui 5%.

Analisis teknikal

Secara teknikal nilai rupiah berpotensi tertekan di zona merah hari ini, kembali melemah menuju posisi Rp15.680/US$. Level support terkuat rupiah ada di Rp15.700/US$.

Sementara trendline terdekat pada time frame daily menjadi resistance psikologis potensial di Rp15.600/US$. Kemudian, target penguatan optimis lanjutan untuk dapat kembali menguat ada di level Rp15.540/US$.

Selama rupiah bertengger di atas Rp15.700/US$ usai tertekan, maka masih ada potensi melemah lebuh lanjut hingga Rp15.750/US$.

Bila terjadi penguatan hingga Rp15.550/US$ dalam tren jangka menengah (Mid-term), maka rupiah berpotensi terus menguat hingga Rp15.500/US$.

Analisis Teknikal Nilai Rupiah Kamis 10 Oktober 2024 (Riset Bloomberg Technoz)

(rui)

No more pages