Logo Bloomberg Technoz

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Terpilih Prabowo Subianto menegaskan pihaknya tak akan berdiam diri melihat anak-anak Indonesia tidak makan pagi. Hal ini akan difasilitasi dengan aktifnya Program Makan Bergizi Gratis pada 2025. 

Selain memberi makan bergizi secara gratis kepada anak-anak Indonesia. Prabowo juga berniat memberi asupan gizi untuk ibu-ibu hamil di seluruh Tanah Air.

"Kita harus berani hadapi, kita tidak bisa lagi mendiamkan anak-anak Indonesia tidak makan pagi. Kita perbaiki bangsa dengan solusi mencegah stunting dan kelaparan, menyelamatkan anak-anak kita," kata Prabowo dalam acara BNI Investor Daily Summit, Rabu (9/10/2024).

Calon Kepala Negara yang akan dilantik pada 20 Oktober mendatang ini mengungkapkan pihaknya telah mempelajari dan melakukan uji coba Program Makan Bergizi Gratis di ratusan titik lokasi berbeda.     

"Alhamdulillah uji cobanya sebagian besar sukses. Bahkan ada inisiatif perusahaan mengaku akan memberi pasokan di daerah mereka beroperasi, ada yang mau memberi ke karyawan dan ke anak-anak karyawan, alhamdulillah," papar Prabowo.

Menurut dia, ini bukan lagi saatnya untuk banyak berdiskusi dalam waktu lama, tetapi merupakan momentum untuk segera bergerak mencari solusi berbagai persoalan di Indonesia.

Sejumlah upaya yang menjadi solusi permasalahan Tanah Air, termasuk menopang Program Makan Bergizi Gratis antara lain ialah swasembada pangan, dan swasembada energi. Selain itu, hilirisasi juga dibutuhkan untuk menjadi solusi persoalan lain di negeri ini.

Dia menjelaskan dengan berjalannya Program Makan Bergizi Gratis, maka akan ada uang beredar di setiap desa setiap harinya. Selain itu, berbagai produksi pangan juga memiliki pasar yang terjamin atau captive market. 

"Sekarang kita optimistis bahwa apa yang dihasilkan seluruh petani di seluruh kecamatan sudah ada pasarnya, mereka tahun produksi pangan mereka akan dibeli," kata Prabowo. 

(lav)

No more pages