Prabowo Soal Ekonomi RI: Kita Sering Kurang Bersyukur
Dovana Hasiana
09 October 2024 17:29
Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Terpilih Prabowo Subianto menilai masyarakat Indonesia seringkali kurang bersyukur dan kurang menghargai apa yang telah dicapai oleh Indonesia, terutama dalam hal perkembangan di bidang ekonomi.
Dia mengklaim ekonomi Indonesia tercantum dalam peringkat ke-16 di dunia, dan merupakan salah satu negara dengan pertumbuhan ekonomi terbaik di dunia.
"Kita sering kali kurang bersyukur, kurang terima kasih dengan apa yang kita capai sendiri," ujar Prabowo dalam Acara BNI Investor Daily Summit, Rabu (9/10/2024).
Tak hanya itu, Indonesia dinilai sebagai salah satu negara dengan tingkat inflasi terendah di dunia. Bahkan Tanah Air dianggap merupakan negara yang paling cepat keluar dari krisis saat pandemi Covid-19.
Dia menggambarkan banyak negara lain yang menghadapi tantangan saat pandemi Covid-19, yakni terbelit dengan utang yang besar. Misalnya saja Prancis yang memiliki rasio utang terhadap produk domestik bruto (PDB) mencapai 110%.