Logo Bloomberg Technoz

Menurut Permenkes NOMOR HK.02.02/MENKES/068/I/2010, obat generik adalah obat yang namanya sama dengan nama kimianya, jadi tidak punya merk. Obat generik juga diartika jenis obat yang memilki kesamaan dengan bahan aktif dengan obat paten atau obat kimia juga dalam hal kegunaan maupun formulasinya yang mencaku kekuatan, dosis, kualitas dan keamanan produk bagi pemakainya.

Obat generik biasanya dikenal dengan daya harganya yang jauh lebih murah bila dibandingkan obat bermerek atau obat paten. Faktor paling memengaruhi rendahnya harga jual obat generik adalah karena obat ini dijual tanpa merek. Ada juga obat generik yang sengaja tak dipatenkan oleh pembuatnya.

Fakta-Fakta Obat Generik

Komposisi

Komposisi yang ada dalam obat generik biasanya ringan. Namun yang pasti, obat generik wajib menduplikasi bahan aktif yang ada di dalam obat bermerek. Yang boleh berbeda adalah warna, rasa, dan bahan-bahan tambahan lainnya. Bahan aktif sendiri tentu sangat penting karena bahan inilah yang memainkan peran utama dalam pengobatan penyakit.

Keamanan

Faktor keamanan obat generik menjadi salah satu hal yang paling disorot. Harga yang murah bukan berarti melupakan faktor penting ini. Obat generik wajib memiliki tingkat keamanan yang sama dengan obat paten. Obat generik juga memiliki efek samping yang sama sebagaimana obat paten.

 Efektivitas

Efektivitas obat dipengaruhi oleh kualitas, kekuatan, kemurnian, stabilitas unsur kimia, serta waktu penyerapan obat. Ada anggapan bahwa proses penyerapan tubuh terhadap obat generik memerlukan waktu lebih lama dibandingkan obat paten. Padahal kenyataannya tidak demikian. Obat generik memiliki kekuatan, kemurnian, stabilitas, kualitas, dan cara kerja yang sama sehingga tidak ada perbedaan saat diserap oleh tubuh. Dengan kata lain, obat generik memiliki efektivitas yang sama dengan obat paten. 

Fakta-fakta obat biologis

Obat biologis

Sedangkan Obat biologis adalah produk molekuler besar secara medis yang diciptakan dari makhluk hidup dan mengandung protein dari sel hidup. Dalam kata lain, obat biologis merupakan suatu produk yang diciptakan dari makhluk hidup di tingkat molekuler. Karena obat biologis lebih besar dan lebih kompleks dari jenis obat-obat bermolekuler kecil, proses pembuatannya juga sangat rumit.

Efektivitas

Dilansir dari situs cleveland clinics, obat biologis dapat mengendalikan peradangan dan nyeri kronis secara efektif, sehingga mencegah perlunya kortikosteroid. Kortikosteroid dapat menjadi kurang efektif seiring berjalannya waktu, dan risiko efek samping negatifnya meningkat semakin sering Anda menggunakannya. Obat biologis juga lebih selektif daripada imunosupresan non-biologis.

Produk

Advanced Therapy Medicinal Products atau ATMP adalah produk medis yang mengandung bahan aktif yang berasal dari sel atau jaringan yang dapat digunakan untuk pengobatan, pencegahan, atau diagnosis penyakit yang dapat diklasifikasikan menjadi terapi gen, terapi sel dan produk rekayasa jaringan. Saat ini, ATMP menjadi salah satu produk inovasi dalam bidang kesehatan yang sedang berkembang pesat.

(spt)

No more pages