“Masa libur lebaran ini banyak masyarakat yang berlibur ke Kepulauan Seribu, kita layani dengan maksimal masyarakat yang akan berwisata namun aspek keselamatan tetap harus diutamakan,” ujar Arif.
Dia mengingatkan stakeholder dan petugas di lapangan untuk memastikan aspek-aspek keselamatan sudah terpenuhi seperti kapal yang sudah dinyatakan laik laut, life jacket sesuai dengan kapasitas kapal, jumlah penumpang yang tidak melebihi kapasitas dan memastikan cuaca mendukung untuk berlayar.
Dia juga mengingatkan agar masyarakat membeli tiket secara online agar menghindari terjadinya antrean di loket pembelian tiket serta memastikan agar penumpang dapat terangkut dikarenakan sudah mendapatkan tiket untuk berlayar.
"Dan tadi saya melihat para penumpang sudah menggunakan life jacket di atas kapal. Ini merupakan bentuk kesadaran para penumpang bahwa keselamatan pelayaran merupakan tanggung jawab kita bersama," ujarnya.
Dirjen juga sempat menyambangi Posko Angkutan Laut Lebaran di Muara Angke. Dalam peninjauan tersebut turut hadir Kadishub DKI Jakarta Syafrin Liputo, Direktur KPLP Rivolindo, Kepala OP Utama Tanjung Priok Subagiyo, Kepala Kesyahbandaran Utama Tanjung Priok, Capt. Weku F Karuntu, Kadisnav Raymond Sianturi, Kepala Pangkalan PLP Priok, Triono dan Kepala KSOP Muara Angke Agus Harijanto.
(ezr)