Harga Emas Terendah dalam Hampir 3 Minggu, Apakah Bisa Bangkit?
Hidayat Setiaji
09 October 2024 06:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas dunia bergerak turun pada perdagangan kemarin. Sang logam mulia masih menjalani periode berat.
Pada Selasa (8/10/2024), harga emas dunia di pasar spot ditutup di US$ 2.622,7/troy ons. Jatuh 0,77% dibandingkan hari sebelumnya dan menjadi harga terendah sejak 20 September atau hampir 3 pekan terakhir.
Harga emas membukukan koreksi 0,66% dalam sepekan terakhir. Meski selama sebulan ke belakang, harga masih naik 5,41%.
Setidaknya ada 2 faktor yang menyebabkan koreksi harga emas. Pertama adalah aksi ambil untung (profit taking) yang masih saja terjadi.
Maklum, harga emas sudah naik begitu tajam tahun ini. Sepanjang 2024, harga emas sudah naik sekitar 28% dan berkali-kali menyentuh rekor tertinggi sepanjang masa.