Logo Bloomberg Technoz

RI Resmi Operasikan Pabrik Katoda LFP Terbesar di Luar China

Redaksi
09 October 2024 07:21

Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan meresmikan pabrik bahan anoda baterai lithium. (Instagram @luhut.pandjaitan)
Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan meresmikan pabrik bahan anoda baterai lithium. (Instagram @luhut.pandjaitan)

Bloomberg Technoz, Jakarta Indonesia resmi memulai produksi pabrik katoda lithium ferro phosphate (LFP) terbesar di luar China sejak Selasa (8/10/2024). Lokasinya berada di Kendal Industrial Park (KIP).

Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menjelaskan pabrik katoda LFP tersebut diresmikan Presiden Jokowi pada Agustus, dan bakal memproduksi salah satu dari 3 sel utama baterai litium, yaitu; anoda, katoda, dan elektrolit.

Pabrik bahan katoda LFP baterai litium tersebut merupakan kerja sama PT LBM Energi Baru Indonesia dan Indonesia Investment Authority (INA).

Total nilai investasinya, kata Luhut, mencapai US$350 juta, dengan proyeksi pendapatan mencapai US$1,2 miliar/tahun melalui ekspor ke Amerika Serikat (AS), Eropa, Jepang, dan Korea Selatan.

“Kerja sama ini merupakan langkah strategis dalam membangun fasilitas produksi katoda LFP terbesar di luar China. Ini bukan sekadar pabrik, tetapi juga fondasi dari ekosistem EV Indonesia yang terintegrasi,” sebutnya. 

Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan meresmikan pabrik bahan anoda baterai lithium. (Instagram @luhut.pandjaitan)