Logo Bloomberg Technoz

Ekonomi digital juga didukung oleh pengguna aktif internet yang mencapai 185 juta. Kemudian pengguna ponsel mencapai 345 juta, singgung Jokowi.

Menunggu 1 Dekade, Negara Belum Bisa Atasi Kebocoran Data

Lewat digitalisasi, sistem pemerintahan juga dapat berjalan efektif, lebih sederhana di seluruh tingkatan, kementerian/lembaga (K/L) baik pusat atau daerah.

Dalam sebuah kesempatan di awal 2024 Jokowi memerintahkan agar tidak ada platform atau aplikasi baru muncul dari lembaga pemerintah yang diduga hanya berorientasi proyek. Dengan integrasi layanan digital pemerintah dapat meningkatkan kerja kepada masyarakat.

“Saya perlu mengingatkan kita masih memiliki waktu 9 bulan, mari kita pakai momentum ini untuk reformasi birokrasi kita yang berkaitan dengan digitalisasi, karena transformasi digital ini menjadi keharusan,” ujar Jokowi.

Pesan presiden kepada Menpan RB agar implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) segera diwujudkan, melalui konsolidasikan semua portal ke dalam satu portal nasional. “Di saat yang sama juga sekali lagi, perkuat keamanan digital kita.”

(wep)

No more pages