Curhat Jokowi Beda Nasib dengan Prabowo Saat Jadi Presiden
Sultan Ibnu Affan
08 October 2024 10:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan Presiden Terpilih Prabowo Subianto memiliki optimisme besar untuk langsung bekerja tanpa jeda transisi usai dilantik 20 Oktober mendatang.
Jokowi membandingkan dengan dirinya pada 2014, yang mengaku butuh waktu 1 hingga 1,5 tahun untuk konsolidasi pemerintahan dari presiden sebelumnya, Susilo Bambang Yudhoyono.
"1 hingga 1,5 tahun waktu kita hilang, karena itu saya sangat senang sekali proses transisi pemerintahan ini kita ahrapkan berjalan dengan baik dan mulus," ujar Jokowi di sela sambutannya saat membuka acara BNI Investor Daily Summit di JCC, Selasa (8/10/2024).
Jokowi mengaku senang dengan terpilihnya Prabowo Subianto untuk menjadi penerusnya. Jokowi juga mengakui, sejak Prabowo menjadi presiden terpilih, sosok Menhan tersebut jadi rajin mengikuti rapat terbatas maupun paripurna di kabinet.
"Pak Prabowo selalu haidr, kalau sebelumnya hanya untuk pertahanan. Tapi setelah terpilih, selau hadir. Sehingga rencana-rencana untuk program unggulan yang akan dilaksanakan betul-betul disiapkan oleh menteri-menteri sekarang," ujar Jokowi menegasakan.