Logo Bloomberg Technoz

Dasco Sebut Jumlah Komisi DPR Ditetapkan Senin Depan

Mis Fransiska Dewi
07 October 2024 17:20

Anggota DPR dari Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad (Bloomberg Technoz/Mis Fransiska)
Anggota DPR dari Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad (Bloomberg Technoz/Mis Fransiska)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Rencana penambahan jumlah komisi pada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) periode 2024-2029 disebut akan lebih cepat. Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, pimpinan lembaga legislatif tersebut akan mengumumkan susunan dan jumlah komisi pada Senin depan (14/10/2024).

"Komisi insya Allah tanggal 14 nanti kita akan umumkan," kata Dasco di kompleks DPR, Senin (7/10/2024).

Rencana pengumuman jumlah komisi ini lebih cepat dari target sebelumnya yang diprediksi baru rampung Selasa depan (15/10/2024).

Menurut Dasco, pimpinan DPR dan pimpinan fraksi akan menggelar rapat final untuk penyusunan alat kelengkapan dewan atau AKD. Penetapan tersebut termasuk akan menunjuk jumlah pasti kebutuhan komisi di lembaga legislatif tersebut. 

Selain jumlah komisi, AKD lain yang juga baru pada periode 2024-2029 adalah lahirnya Badan Aspirasi Rakyat. "Kemungkinan kita adakan rapat dengan pimpinan-pimpinan fraksi. Dan, di situ kemudian kita akan sampaikan pertambahan komisi, kalau ada dan pertambahan AKD," kata Dasco.