Logo Bloomberg Technoz

“Anak-anak ini kreatif, asal didorong permodalan Insyaallah akan tumbuh kreativitasnya,” terangnya.

Dia juga akan fokus pada persiapan pelatihan kerja. anak muda akan diizinkan magang di Badan usaha Milik Daerah (BUMD) maupun kantor gubernur sehingga mendapatkan pelajaran langsung di lapangan.

Calon Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 2 Kun Wardana mengatakan permasalahan anak muda Jakarta menganggur adalah ketidakcocokan antara persyaratan keterampilan pasar kerja dan kompetensi pencari kerja. Mereka akan mendorong integrasi dan koordinasi antara dunia kerja dan kalangan kampus agar keterampilan yang dibutuhkan sesuai dengan kemampuan pencari kerja.

“Kedua dengan mendorong agar gen Z bisa menggunakan dunia digital untuk investasi kerja ke depan,” pungkasnya.

(roy)

No more pages