Logo Bloomberg Technoz

Gempa Bumi M 6,4 Guncang Wakatobi pada Hari Lebaran

Ezra Sihite
22 April 2023 15:52

Ilustrasi Peringatan Gempa (Image by Tumisu from Pixabay)
Ilustrasi Peringatan Gempa (Image by Tumisu from Pixabay)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Gempa bumi mengguncang Wakatobi dengan kekuatan Magnitudo (M) 6,4 pada Sabtu (22/4/2023) bertepatan dengan hari Lebaran tahun ini. Gempa bumi terjadi di 218 km timur laut Wakatobi, Sulawesi Tenggara. Gempa mengguncang pada pukul 15.23 WIB.

Namun gempa tidak berpotensi tsunami, disebutkan dalam situs web BMKG. Kedalaman gempa 10 kilometer.

"Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," dituliskan oleh BMKG.

Sementara lokasi astronomis gempa terletak di 5.26 Lintang Selatan dan 125.56 Bujur Timur.

Peta gempa Wakatobi, Sultra (bmkg.go.id)