Logo Bloomberg Technoz

HUT TNI, Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas dan Thamrin Esok

Redaksi
04 October 2024 19:20

Ilustrasi rekayasa lalu lintas (Bloomberg Technoz)
Ilustrasi rekayasa lalu lintas (Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menyiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas di sekitar kawasan Monas dan Jalan Jenderal Sudirman-Jalan MH Thamrin terkait upacara HUT ke-79 TNI, Sabtu (5/10/2024). Meski demikian, rekayasa lalu lintas tersebut akan diterapkan jika memang dibutuhkan atau situasional.

"Rekayasa lalu lintas situasional," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Latif Usman, Jumat (4/10/2024).

Seperti tahun sebelumnya, Upacara HUT TNI akan melibatkan ribuan personil militer. Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan kembali menjadi inspektur upacara pada akhir masa jabatannya. 

Dalam peringatan ini, TNI juga akan mempertunjukkan sejumlah alutsista dan kemampuan militer melalui demonstrasi dan pawai. HUT TNI pun akan menyuguhkan sejumlah hiburan dan makan gratis sehingga berpotensi mengundang banyak masyarakat berkumpul.

Seluruh kegiatan ini berpotensi menimbulkan keramaian dan kepadatan jalan raya di sekitar kawasan Monas dan jalan Sudirman-Thamrin.