Logo Bloomberg Technoz

Bitcoin Anjlok Pekan Ini, Gagal Bertahan di US$ 30.000

News
22 April 2023 07:30

Bitcoin (Sumber: Bloomberg)
Bitcoin (Sumber: Bloomberg)

Carly Wanna, Isabelle Lee - Bloomberg News

Bloomberg - Bitcoin mengakhiri pekan dengan koreksi, gagal mempertahankan momentum saat harga menembus level US$ 30.000 untuk kali pertama sejak Juni tahun lalu.

Kemarin, harga Bitcoin anjlok 3,6% ke US$ 27.181 yang menjadikan koreksi mingguan pertama dalam 4 pekan. Harga Bitcoin menyentuh US$ 31.013 pada 14 Maret dan sepanjang tahun ini masih naik 65%.

Koreksi pekan ini disebabkan perbankan di simpanan perbankan, proyeksi kenaikan suku bunga, dan reli di beberapa saham Amerika Serikat (AS).

“Bitcoin melemah setelah kehilangan momentum jangka pendek. Sudah masuk fase koreksi,” ujar Will Tamplin, Analis Senior di Fairlead Strategist.

Sumber: Bloomberg