Logo Bloomberg Technoz

Profil Gediminas Ziemelis, Pemilik BBN Airlines yang Masuk RI

Referensi
02 October 2024 12:34

Gediminas Ziemelis BBN (Diolah Bloomberg Technoz)
Gediminas Ziemelis BBN (Diolah Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - BBN Airlines Indonesia resmi mengukir sejarah baru dalam dunia penerbangan komersial Tanah Air dengan peluncuran penerbangan perdananya pada 27 September 2024. 

Maskapai ini hadir sebagai pemain baru yang siap melayani rute-rute utama domestik dan berpotensi memperluas operasinya ke kawasan Asia dan Oceania dalam beberapa tahun mendatang.

Rute Penerbangan BBN Airlines Indonesia

Sebagai langkah awal, BBN Airlines Indonesia melayani rute Cengkareng-Surabaya sebanyak 7 kali per minggu. Ini menjadi sinyal kuat bahwa maskapai ini serius dalam memberikan layanan yang optimal bagi para penumpang domestik. Tak hanya itu, mulai 30 September 2024, BBN Airlines juga akan melayani rute Cengkareng-Balikpapan dengan frekuensi yang sama, 7 kali per minggu. Kemudian, pada 2 Oktober 2024, rute Cengkareng-Denpasar resmi dibuka, juga dengan layanan yang konsisten 7 kali per minggu.

Dengan keberadaan rute-rute strategis ini, BBN Airlines Indonesia diproyeksikan mampu meningkatkan mobilitas penumpang di Indonesia serta mendukung pertumbuhan industri pariwisata dan bisnis di berbagai daerah tujuan.

Siapa Pemilik BBN Airlines Indonesia?

BBN Airlines Indonesia. (Dok. BBN Airlines Indonesia)

Dikutip dari laman resmi perusahaan, BBN Airlines Indonesia adalah anak perusahaan dari Avia Solutions Group (ASG), sebuah perusahaan penyedia jasa pesawat, kru, pemeliharaan, dan asuransi (ACMI) yang berbasis di Dublin, Irlandia. Berdiri sejak Agustus 2022, BBN Airlines Indonesia memanfaatkan pengalaman dan jaringan global ASG untuk mengembangkan operasinya di pasar penerbangan domestik Indonesia.