Logo Bloomberg Technoz

Profil 10 Capim KPK di Jokowi: Petahana dan Penegak Hukum

Redaksi
02 October 2024 10:10

Wakil Ketua KPK, Johanis Tanak usai mengikuti tes tertulis capim KPK di Jakarta, Rabu (31/7/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Wakil Ketua KPK, Johanis Tanak usai mengikuti tes tertulis capim KPK di Jakarta, Rabu (31/7/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Panitia Seleksi Komisi Pemberantasan Korupsi (Pansel KPK) mengirimkan 10 nama calon pimpinan (capim) KPK yang telah diserahkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi), kemarin. 

"Sekitar pukul 12.30 tadi (kami) diterima oleh Bapak Presiden untuk menyerahkan hasil akhir dari pada seleksi calon pimpinan dan calon dewan pengawas KPK," kata Ketua Pansel KPK Muhammad Yusuf Ateh kepada wartawan, Selasa (1/10/2024). 

Dari daftar tersebut seluruh nama yang lolos memiliki latar belakang sebagai petahana, aparat penegak hukum, hingga sedang atau pernah menyandang jabatan penyelenggara negara lainnya.

Berdasarkan catatan Bloomberg Technoz; dua nama calon tercatat berasal dari Kepolisian atau Polri. Mereka adalah Komisaris Jenderal Djoko Poerwanto yang saat ini menjabat sebagai Kepala Kepolisian Daerah atau Kapolda Kalimantan Tengah; dan Komisaris Jenderal Setyo Budiyanto yang saat ini menjabat sebagai Inspektur Jenderal Kementerian Pertanian. 

Dari nama Capim KPK dari kejaksaan, tersisa satu nama yang masih lolos untuk mengikuti uji kelayakan dan kepatutan di DPR. Dia adalah jaksa fungsional Jampidsus Kejaksaan Agung, Fitroh Rohcahyanto yang juga pernah menjabat sebagai Direktur Penuntutan KPK.