Logo Bloomberg Technoz

AS Terapkan Bea Masuk untuk Panel Surya dari Asia Tenggara

News
02 October 2024 09:20

Panel surya dari Asia Tenggara dikenai bea masuk oleh AS. (Bloomberg)
Panel surya dari Asia Tenggara dikenai bea masuk oleh AS. (Bloomberg)

Jennifer A. Dlouhy - Bloomberg News

Bloomberg, Departemen Perdagangan Amerika Serikat (AS) menetapkan bea masuk awal untuk panel surya impor dari Asia Tenggara setelah penyelidikan menunjukkan peralatan ini mendapat bantuan pemerintah masing-masing yang ilegal. 

Keputusan ini menandai kemenangan awal bagi produsen panel surya dalam negeri yang mengatakan barang impor murah merugikan mereka dan mengancam investasi yang bertujuan mengembangkan rantai pasok panel solar AS.

Para produsen dalam negeri ini meminta Pemerintah AS menerapkan bea masuk karena barang-barang impor itu mendapat keuntungan dari subsidi pemerintah masing-masing yang tidak adil dan dijual di bawah harga produksi. 

Negara-negara Asia Tenggara yang disasar ini memasok sebagian besar panel surya dan modul AS, dan penerapan bea masuk ini akan membuat pengembang energi terbarukan harus membayar harga yang lebih tinggi untuk barang-barang itu.