Logo Bloomberg Technoz

Secara terpisah, Ekonom Senior Indef Tauhid Ahmad menjelaskan harga minyak mentah dunia turun 7% dalam 1 bulan terakhir karena melemahnya permintaan dunia, khususnya China. 

Selain itu, Tauhid mengatakan tambahan pasokan atau suplai dari Libya sekitar 0,5 juta barel per hari atau barrel oil per day (BOPD) juga menjadi penyebab penurunan harga minyak mentah tersebut.

Sekadar catatan, minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) diperdagangkan di atas US$68 per barel pada Selasa (1/10/2024), sedangkan minyak mentah Brent ditutup di bawah US$72.

Selain itu, Abra mengatakan, penurunan harga minyak juga didukung oleh penguatan nilai rupiah terhadap dolar selama 1 bulan terakhir.

Dengan demikian, hal tersebut juga turut menjadi salah satu faktor yang akan mengurangi biaya impor minyak mentah maupun BBM dan pada akhirnya menjadi penyebab penurunan harga BBM.

Adapun, pagi ini pada pembukaan pasar Asia, rupiah NDF bergerak di rentang Rp15.176—Rp15.197/US$

Hampir seluruh bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi di sejumlah operator stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) seluruh Indonesia mengalami penurunan harga pada Selasa (1/10/2024).

PT Pertamina (Persero) kembali menurunkan harga Pertamax Series dan Dex Series. Adapun, harga Pertamax (RON 92) turun menjadi Rp12.100/liter dari sebelumnya Rp12.950/liter.

Selain itu, Pertamax Green (RON 95) turun menjadi Rp12.700/liter dari sebelumnya Rp13.650/liter, Pertamax Turbo turun menjadi Rp13.250/liter dari sebelumnya Rp14.475/liter.

Selanjutnya, Pertamina Dex (CN 53) harganya menjadi Rp13.150/liter dari sebelumnya Rp14.550/liter, untuk Dexlite (CN 51) mengalami penyesuaian menjadi Rp12.700/liter dari sebelumnya Rp14.050/liter.

Sementara itu, Shell Indonesia mengumumkan penurunan harga seluruh jenis BBM-nya pada Oktober. Harga Shell Super 92 (setara Pertamax) saat ini Rp12.290/liter atau turun dari sebelumnya Rp13.450/liter. Jenis Shell V Power (RON 95) kini dibanderol Rp13.070/liter atau turun dari sebelumnya Rp14.280/liter.

Kemudian, harga Shell V-Power Nitro+ (RON 98) kini dibanderol Rp13.260/liter atau turun dari sebelumnya Rp14.480/liter.

Harga BBM dieselnya, yakni Shell V-Power Diesel dengan spesifikasi CN 51 saat ini Rp13.250/liter dari sebelumnya Rp14.660/liter.

Lalu, BP-AKR terpantau belum mengumumkan penyesuaian seluruh BBM miliknya atau harganya masih sama sejak September 2024. Dilansir melalui situs resmi pada hari ini, Selasa (1/10/2024), perusahaan migas asal Inggris itu mematok BBM jenis BP-92 (setara Pertamax) sebesar Rp13.450/liter.

Jenis BP Ultimate atau RON 95 dibanderol Rp14.280/liter. Lalu, untuk BBM diesel mereka, yakni BP Diesel kini harganya dipatok di Rp14.200/liter. Sementara, harga BP ultimate diesel adalah Rp14.660/liter.

Berikut daftar lengkap harga BBM nonsubsidi di seluruh SPBU per 1 Oktober 2024:

Pertamina 

  • Pertamax: Rp12.100/liter
  • Pertamax Turbo: Rp13.250/liter
  • Dexlite: Rp12.700/liter
  • Pertamina Dex: Rp13.150/liter

Shell

  • Shell Super: 12.290/liter
  • Shell V-Power: Rp13.070/liter
  • Shell V-Power Diesel: Rp13.250/liter
  • Shell V-Power Nitro+: Rp13.260/liter

BP-AKR

  • BP 92: Rp13.450/liter
  • BP Ultimate: Rp14.280/liter
  • BP Diesel: Rp14.200/liter
  • BP Ultimate Diesel: Rp14.660/liter

(dov/wdh)

No more pages