Logo Bloomberg Technoz

IHSG dan Empat Saham Bank Besar Menguat di Tengah Deflasi 0,12%

Muhammad Julian Fadli
01 October 2024 12:00

Karyawan dengan latar layar pergerakan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (9/3/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Karyawan dengan latar layar pergerakan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (9/3/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan juga saham empat bank besar RI kompak menguat seiring dengan pengumuman Badan Pusat Statistik yang merilis data inflasi September. 

Yang jadi catatan, secara bulanan, BPS menyebut terjadi deflasi 0,12% pada September dibandingkan bulan sebelumnya (month-to-month/mtm). Lebih ‘Dalam’ dibandingkan Agustus yang juga terjadi deflasi 0,03% mtm.

Adapun deflasi ini menjadi bulan yang kelima Indonesia menderita deflasi.

Dibandingkan dengan September tahun lalu (year-on-year/yoy), laju inflasi RI tercatat 1,84%. Di bawah Agustus, juga terjadi perlambatan dari sebelumnya yang sebesar 2,12% yoy.

Alhasil, inflasi IHK pada September secara tahunan tercatat di level di bawah 2%, pertama kalinya dalam hampir tiga tahun atau yang saat itu terjadi pada November 2021 lalu ketika perekonomian RI masih terbekap akibat pandemi Covid-19.