Logo Bloomberg Technoz

Softbank Dikabarkan Bakal Investasikan Rp7,6 T ke OpenAI

News
01 October 2024 11:40

Softbank. (Dok: Bloomberg)
Softbank. (Dok: Bloomberg)

Seth Fiegerman dan Min Jeong Lee - Bloomberg 

Bloomberg, Saham SoftBank Group Corp rebound, dibantu oleh kemungkinan partisipasi perusahaan Jepang tersebut dalam putaran pendanaan OpenAI. Hal ini akan membuat Masayoshi Son memiliki posisi yang lebih baik dalam perlombaan kecerdasan buatan.

SoftBank's Vision Fund berencana menginvestasikan US$500 juta (sekira Rp7,6 triliun) di OpenAI, demikian yang dilaporkan The Information, mengutip seseorang yang mengetahui tentang kesepakatan tersebut.

Bloomberg sebelumnya melaporkan bahwa OpenAI sedang dalam pembicaraan untuk mengumpulkan US$6,5 miliar dari investor dengan valuasi US$150 miliar.

Putaran pendanaan ini dijadwalkan akan dipimpin oleh Thrive Capital, dengan partisipasi dari Microsoft Corp, investor terbesar perusahaan, dan pendukung lainnya.